Nissan GT-R punya citra sendiri di kalangan pencinta mobil sport. Media Jepang memberinya label sebagai salah satu mobil sport paling mistis. Pasalnya, Honda dan Toyota tidak bisa mendekati daya tarik dan “keindahan” mobil ini.

Media khusus mobil Jepang menambahkan, Nissan GT-R tidak bisa lagi disebut sebagai mobil sport dalam keluarga Skyline. Mobil ini punya kelas sendiri dan menjadi ancaman supercar buatan Eropa.

Pernyataan itu sah-sah saja. Buktinya, meski versi terbaru Nissan GT-R belum dipasarkan di Eropa—diperkirakan musim semi tahun depan—tetapi konsep modifikasinya telah dirilis oleh Cobra Technology, Jerman.

Dua paket
Untuk ini, Cobra menawarkan dua paket performa mesin, yaitu 550 PS atau 620 PS. Keduanya dinamakan COBRA N+. Standar pabrik, tenaga mesin 485 PS dengan sistem penggerak 4 x 4 permanen.

Modifikasi ekstensif yang dilakukan divisi Cobra Technology & Lifestyle khusus untuk Nissan disebut COBRA N+. Hasil kilikan tahap pertama para insinyur Cobra terhadap mesin GT-R, tenaga meningkat menjadi 550 PS dan torsi 680 Nm.

Untuk mendapatkan hasil tersebut, komputer mesin diprogram ulang, tekanan turbo dinaikkan sampai 0,15 bar, saluran isap dimodifikasi dan harus menggunakan filter udara sport. Di samping itu juga digunakan sistem pembuangan COBRA N+ ‘free-flow’ yang dibuat dari stainless yang kuat plus katalis logam.

Dengan hasil modifikasi dari COBRA N+, GT-R akan mampu melalukan sprint dari 0-100 km/jam dalam waktu 3,5 detik dan kecepatan tertinggi 320 km/jam.

Versi balap
Untuk versi balap, COBRA N+ mampu meningkatkan tenaga mesin sampai 620 PS dan torsi maksimal 800 Nm. Juga ada kilikan pada suspensi yang menghasilkan karakter sport. Penggantian lain adalah roda dan rem dari model untuk paling top dari GT-R. Untuk Cobra menggunakan velg khusus yang sangat ringan, 21 inci dan terpasang sempurna di dalam fender.

Pergantian komponen lain adalah kaliper rem dengan delapan piston, piringan rem berdiameter 405 mm pada roda depan. Suspensi dengan masih mengunakan koil dan mampu mengasilkan pengendalian yang sangat mantap dan dilengkapi dengan setelan ketinggian dan kekerasan peredaman.


Modifikasi atau custom versi Cobra dilengkapi dengan apron depan dan air dam yang besar. Komponen aerodinamis ini akan mengurangi gejala mobil ‘mengapung’ dan sekaligus membantu mendinginkan radiator dan rem depan.

Panel rocker memastikan udara mengalir optimal antara lengkungan roda depan dan belakang. Di belakang ditambahkan apron, difuser, dan airfoil berukuran besar. Tak kalah menarik adalah hiasan khusus COBRA N+ Speed dan Strip untuk meningkatkan aksentuasi mobil sport pada Nissan GT-R.

Untuk interior, ditawarkan dua opsi. Versi mewah, dengan jahitan khusus untuk jok dan pintu berupa kombinasi kulit kualitas tinggi dan Alcantra plus kokpit balap yang dibuat dari serat kabon, sabuk pengaman enam titik, dan pelindung roll-bar.

0 Comments:

Post a Comment



Posting Lebih Baru Posting Lama Beranda

Blogger Template by Blogcrowds